INVESTIGASINEWS.CO
NASIONAL. Rabu pagi, 31/01/2018, Bupati Siak Drs H Syamsuar MSi, menyaksikan penanda tanganan join venture atau perjanjian usaha patungan antara perusahaan daerah PT Samudera Siak dengan PT Bosowa Bandar Indonesia di kantor Bosawa, Menara Karya lantai 16 Jakarta.
Bupati Siak Syamsuar menyambut baik dengan dilakukannya pendatanganan perjanjian usaha patungan tersebut. Menurutnya, semakin cepat dilaksanakan semakin baik, untuk percepatan pembangunan pelabuhan Tanjung Buton.
"Saat ini para investor sudah sangat ingin untuk berivestasi, baik dikawasan insdustri maupun di kawasan pelabuhan," ujar Syamsuar.
Apalagi kita telah didukung, kata Syamsuar, Kawasan Industri Tanjung Buton (KITB) masuk dalam proyek strategis nasional berdasarkan Peraturan Presiden nomor 58 tahun 2017, tercantum pada urutan 232.
"Kita diuntungkan karena faktor kawasan industri yang berdekatan dengan kawasan pelabuhan," ujarnya.
Selanjutnya dilakukan penandatangan joint venture antara PT. Samudera Siak, yang diwakili oleh Subardo, selaku Direktur PT. Samudera Siak dengan Direktur PT. Bosowa Bandar Indonesia Joko Widiatmoko.
Sementara pihak PT Bosowa Corporindo sangat mendukung pemerintah pusat dan pemerintah daerah untuk mengembangkan kawasan tersebut. Penetapan Kawasan Industri Tanjung Buton (KITB), sebagai kawasan ekonomi khusus melalui Peraturan Presiden nomor 58 tahun 2017 menjadi spirit untuk terus berkomitmen membangun kawasan tersebut
Tujuan dari perjanjian ini adalah:
1. Melaksanakan pengelolaan dan pembangunan Kawasan Pelabuhan Tanjung Buton sesuai Sebagaimana yang diatur dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku;
2. Melaksanakan kerjasama yang saling menguntungkan baik ditinjau dari aspek keuangan maupun aspek manfaat nasional;
3. Menunjang peningkatan pelayanan jasa kepelabuhanan dan sektor perdagangan sehingga dapat memberikan daya tarik kepada pemakai Kawasan Pelabuhan dan terwujudnya fasilitas kepelabuhanan yang baik
Hadir saat itu sejumlah pejabat terkait dari pemkab Siak, pejabat dari Bosowa serta pimpinan dan komisaris dari BUMD Siak.***r.hms
Most Popular
-
Foto: Laporan Ketua BPD Terhadap Kades Lalang, Mas'ud SH.MH: "Hanya Aksi Isapan Jempol, Cari Panggung Murahan" INV...
-
Foto: Pelaku Pencabulan Anak Dibawah Umur di Kecamatan Bungaraya, Siak, Ditangkap. INVESTIGASINEWS.CO SIAK - Polsek Bungaraya, ...
-
Foto: SPBU 74 962 03 Randangan Diduga Melanggar SOP Pertamina INVESTIGASINEWS.CO Randangan - Aksi pengisian BBM jenis solar ke g...
-
Foto: Tour De Siak Resmi Ditutup oleh Wakil Bupati Siak Husni Merza. INVESTIGASINEWS.CO SIAK - Tour de Siak yang ke-10 resmi di...
-
Foto: Wartawan www.investigasinews.co Hampir Terseret Banjir Saat Liput Tambang Emas di Desa Dulupi. INVESTIGASINEWS.CO Dulupi ...
-
Foto: Muhammad Nasir Pecat Saut Sialoho dkk, Pengurus FSPTI - KSPSI yang Sah Angkat Bicara. INVESTIGASNEWS.CO NASIONAL - Bereda...
-
Foto: SMSI Pusat Gelar Audiensi dengan Mensos Saifullah Yusuf. INVESTIGASNEWS.CO JAKARTA - Pengurus Serikat Media Siber Indones...
-
Foto: Ketua PMI Rohul Hj. Peni Herawati Ikuti Munas XXII 2024 di Jakarta. INVESTIGASINEWS.CO Rohul - PMI menggelar Musyawarah N...
-
Foto: Waka IKPS Siak, Japridal, S.H. Lepas Keberangkatan Kendaraan Angkut Bansos untuk Korban Bencana Tanah Longsor. INVESTIGAS...
-
Foto: Kekerasan Terhadap Wartawan Pressure News Dilakukan oleh Dua Orang Oknum. INVESTIGASINEWS.CO Limboto - Kekerasan terhadap...
Video InvestigasiNews.co
https://www.youtube.com/@investigasinewsredaksi/featured
Video Terpopuler
https://www.youtube.com/@DwiPurwanto-kd4uf
Berita Terkini
Wujudkan Program Ketahanan Pangan Nasional, Rutan Siak Gelar Penanaman Cabai Bersama Dinas Pertanian Kabupaten Siak
Foto: Wujudkan Program Ketahanan Pangan Nasional, Rutan Siak Gelar Penanaman Cabai Bersama Dinas Pertanian Kabupaten Siak. INVE...